Pria Adang TransJakarta di Sarinah, Polisi Duga Depresi Berat




Jakarta, CNN Indonesia

Polisi keamanan seorang pria berinisial IMZ (39) usai mengadang bus TransJakarta dengan memakai senjata tajam di dekat Sarinah, Jakarta Pusat, pada Rabu (23/10) malam.

Kanit Reskrim Polsek Gambir AKP Ganang Agung menyebut pelaku langsung diamankan petugas tak lama setelah melakukan aksinya. Dari hasil pemeriksaan, Ganang menyebut pelaku diduga memang dalam kondisi depresi berat.

“Diinterogasi, pelakunya meracau. Ada istri kami yang telpon, ternyata memang dia punya penyakit jiwa, depresi berat,” ujarnya saat dikonfirmasi, Kamis (24/10).

IKLAN

GULIR UNTUK MELANJUTKAN ISI

Ganang mengatakan untuk saat ini telah merujuk pelaku ke rumah sakit jiwa untuk diperiksa lebih lanjut oleh dokter terkait. Ia menyebut hasil pemeriksaan itu akan digunakan untuk menentukan apakah ada unsur pidana atau tidak dalam kasus tersebut.

“Memang ada resep ya juga obat penenang. Kata istrinya memang punya depresi berat. Jadi intinya karena dia pasien ada gangguan kejiwaan kita bawa ke RS, nanti sesuai hasil pemeriksaan RS saja,” tuturnya.

Sebelumnya aksi pelaku mengadang bus TransJakarta viral di media sosial. Dalam video yang beredar, tampak pelaku tiba-tiba mengadang bus TransJakarta yang berada di jalur khusus atau busway.

Peristiwa itu disebut terjadi di sekitar Sarinah pada Selasa (22/10) malam. Pelaku yang memakai topi berdiri di tengah jalur TransJakarta sambil menenteng benda yang diduga memiliki senjata tajam.

Pria tersebut kemudian berjalan ke sisi kiri bus dan mengetuk-ngetuk kaca bus. Dalam video yang beredar terlihat pula sejumlah penumpang bus ketakutan karena peristiwa itu.

“Dia ngapain, aku yang takut. Pak udah Pak, udah Pak,” kata perekam video.

(tfq/DAL)

[Gambas:Video CNN]






Source link

Leave a Comment