Agus Andrianto Mundur dari Polri Usai Resmi Jabat Menteri Imigrasi




Jakarta, CNN Indonesia

Agus Andrianto mengundurkan diri dari Polri setelah dilantik menjadi Menteri Imigrasi di Kabinet Merah Putih oleh Presiden Prabu Subianto.

Agus mengaku sudah menyerahkan surat pengunduran diri itu. Ia fokus menjalankan posisi di kabinet Prabowo.

“Sudah, sudah, sudah. ​​Pensiun atas permintaan sendiri,” kata Agus usai pelantikan Kabinet Merah Putih di Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (21/10).

IKLAN

GULIR UNTUK MELANJUTKAN ISI

Agus berkata sudah tak lagi menerima perintah dari Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Dia berkata saat ini berposisi sebagai anak buah presiden.

“Kami hanya mendapat tugas dari Bapak Presiden untuk membantu beliau apa yang menjadi program beliau akan kami bantu,” ujarnya.

Sebelumnya, Prabowo menunjuk Agus Andrianto sebagai Menteri Imigrasi. Sebelum menjadi menteri, Agus adalah Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Wakapolri).

Agus menjadi salah satu menteri Prabowo yang punya latar belakang kepolisian. Nama lainnya adalah Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian dan Menteri Politik dan Keamanan Budi Gunawan.

(dhf/tsa)

[Gambas:Video CNN]






Source link

Leave a Comment