Calon Menteri Prabowo Mulai Datang ke Istana, Pakai Batik Cokelat




Jakarta, CNN Indonesia

Sejumlah tokoh yang disebut-sebut menjadi calon menteri dan wakil menteri kabinet Prabu Subianto mulai berdatangan ke Istana Kepresidenan, JakartaMinggu (20/10) malam. Menurut rencana, Prabowo akan mengumumkan kabinetnya malam ini.

Sjafrie Sjamsoeddin, yang disebut jadi Menteri Pertahanan, mengatakan mereka diminta mengenakan baju batik berwarna cokelat.

“Saya belum tahu, saya diminta datang jam delapan pakai baju cokelat,” ujar Sjafrie di lokasi.

IKLAN

GULIR UNTUK MELANJUTKAN ISI

Ketua Umum Projo sekaligus eks Menkominfo Budi Arie Setiadi juga hadir ke Istana. Ia mengatakan para menteri akan dilantik pada Senin (21/10). Budi mengaku siap menerima pengugasan dari Prabowo.

“Siap menerima tugas dan ingin berbuat yang terbaik untuk bangsa dan negara. Saya enggak tahu jumlah (kementerian), tapi yang pasti ada 47 atau 48,” ujarnya.

Berdasarkan pantauan, beberapa calon menteri dan wakil menteri lainnya yang sudah hadir adalah ST Burhanuddin, Immanuel Ebenezer, Rahmat Pambudi, Viva Yoga Mauladi, dan Yuliot Tanjung.

Ada pula Widiyanti Putri Wardhana, Otto Hasibuan, Ribka Haluk, Stella Christie, Yandri Susanto, Roro Dyah Estu, Budi Arie Setiadi, Taufik Hidayat, dan Natalius Pigai.

Kemudian, Airlangga Hartarto, Tito Karnavian, Amran Sulaiman, Giring Ganesha, Nasaruddin Umar, dan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Prabowo bersama Gibran Rakabuming Raka telah resmi dilantik sebagai presiden dan wakil presiden di Sidang Umum Paripurna MPR pada hari ini.

Prabowo sebelumnya menjabat sebagai Menteri Pertahanan di kabinet Jokowi. Selain itu, eks Danjen Kopassus itu merupakan Ketua Umum Partai Gerindra.

Sementara itu, Gibran adalah putra sulung Jokowi. Ia menjadi wakil presiden termuda sepanjang sejarah Indonesia karena dilantik pada usia 37 tahun.

(yoa/tsa)

[Gambas:Video CNN]






Source link

Leave a Comment