Pahala Nainggolan ke Polda Metro, Diperiksa soal Pertemuan Alex-Eko




Jakarta, CNN Indonesia

Deputi Pencegahan dan Pemantauan KPK Pahala Nainggolan memenuhi panggilan penyidik ​​Subdit Tipidkor Ditreskrimsus Polda Metro JayaSenin (28/10).

Pahala diperiksa sebagai saksi terkait pertemuan Wakil Ketua KPK Alexander Marwata dengan eks Kepala Bea Cukai Yogyakarta sekaligus kesaksian kasus penipuan dan pencucian uang Eko Darmanto.

Pahala tiba di Gedung Ditreskrimsus Polda Metro Jaya sekitar pukul 09.22 WIB. Ia tak banyak berbicara kepada awak media dan langsung masuk ke dalam gedung.

IKLAN

GULIR UNTUK MELANJUTKAN ISI

“(Yang disiapkan) jiwa dan raga. Entarlah, habis ini gue ceritain,” kata Pahala.

Pahala awalnya dipanggil untuk memberikan keterangan pada Jumat (18/10). Namun, dia berhalangan hadir dan pemeriksaan dijadwalkan ulang pada hari ini.

Selain Pahala, hari ini penyidik ​​juga akan memeriksa satu orang pegawai KPK. Kendati demikian, Dirreskrimsus Polda Metro Jaya Kombes Ade Safri Simanjuntak tak membeberkan identitas satu saksi lain tersebut.

Beliau (Pahala) diklarifikasi bersama satu orang pegawai KPK lainnya di ruang riksa lantai 1 Ditreskrimsus PM, ucap Ade.

Sebelumnya, Polda Metro Jaya menerima pengaduan masyarakat (dumas) terhadap Alex terkait pertemuan pihak berperkara pada 23 Maret 2024.

Polisi kemudian melakukan proses verifikasi, penelaahan, pengumpulan bahan keterangan, dan membuat Laporan Informasi (LI).

Polisi juga telah menerbitkan Surat Perintah Penyelidikan serta Springas pada tanggal 5 April 2024 dan telah diperbarui atau diperpanjang pada tanggal 9 September 2024.

Selain laporan pidana, Alex juga melaporkan dugaan pelanggaran kode etik dan pedoman perilaku ke Dewan Pengawas (Dewas) KPK. Laporan dilayangkan oleh Forum Mahasiswa Peduli Hukum (FMPH) pada Jumat, 27 September 2024.

(dis/tsa)

[Gambas:Video CNN]






Source link

Leave a Comment